Yudisium Pascasarjana Periode III Tahun Akademik 2018-2019

May 2, 2019, oleh: superadmin
Muhammad Agung Krisdianto, Mahasiswa terbaik tingkat Pascasarjana UMY

Kamis (2/5) Pascasarjana adakan Yudisium Periode III Tahun Akademik 2018-2019 dan Kuliah Akhir Studi Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Acara tersebut di adakan di Ruang sidang Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Yogyakarta lantai 4 Gedung Kasman Singo Dimedjo. Acara tersebut di awali dengan sambutan direktur Pascasarjana Bapak Sri Atmaja P Rosyidi, M.Sc.Eng.,Ph.D.,P.Eng. Dan pada Yudisium Periode ini Magister Keperawatan UMY mengirimkan lima calon Wisudawan dan satu Calon Wisudawati dengan rata-rata masa studi 2 tahun 0 bulan 29 hari. Untuk Perwakilan Program studi Magister Keperawatan di hadiri oleh Sekretaris Prodi yaitu Ibu Erna Rochmawati, MNSc., M.Med.Ed., Ph.D.

Hasil Yudisium Periode III Tahun Akademik 2018-2019 memutuskan Muhammad Agusng Krisdianto sebagai calon wisudawan terbaik Tingkat Pascasarjana UMY dengan Kategori Cumlaude IPK 3,95 dan masa studi 1 tahun 6 bulan 29 hari. Dengan Yudisium ini keenam Wisudawan Wisudawati berhak menyandang gelar M.Kep.