Pelaksanaan Kegiatan Audit Mutu Internal (AMI) Program Studi Magister Keperawatan UMY

August 9, 2023, oleh: superadmin

Program Studi Magister Keperawatan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) telah dilakukan Audit Mutu Internal (AMI) pada Rabu (9/8) pagi tadi, yang bertempat di Ruang Sidang Magister Keperawatan Program Pascasarjana lantai 2 UMY.

Tujuan kegiatan ini untuk memonitoring dan mengevaluasi indikator kinerja strategis dengan kesesuaian kedua tim auditor, yaitu Ibu Dr. drg Laelia Dwi Anggraini, Sp., KGA., selaku Ketua Tim  Auditor dan Ibu Dr. Maesyaroh, M.A.

Turut hadir dalam kegiatan AMI ini diantaranya, Ketua Program Studi, Sekretaris Program Studi, Gugus Kendali Mutu, Penanggung Jawab Kemahasiswaan dan Alumni MKEP, Penanggung Jawab Kerjasama dan Internasional MKEP, dan Penanggung Jawab Nursing Education MKEP.

AMI sendiri merupakan salah satu langkah untuk memastikan pelaksanaan kegiatan di perguruan tinggi sesuai prosedur dan hasilnya telah sesuai dengan standar untuk mencapai tujuan institusi.